Postingan

Membuka Kunci Registry Editor

Registry adalah database yang sangat kompleks. Dalam win95,98 dan Me, registry disimpan dalam dua file hidden yaitu USER.DAT dan SYSTEM.DAT. Dalam Win2000 dan WinXP disimpan dalam beberapa Hives yang ditempatkan dalm folder \windows\system32\config dan \Documents and Settings\{username}. Kebanyakan virus yang muncul selalu mengunci registry editor. (regedit). Pusing juga awalnya, tetapi tetap ada pemecahannya. Pertama-tama download free registry editor misalnya SystemMaid , Registry Workshop , Registry First Aid dan banyak lagi yang lain. Kemudian masuk ke HKEY_USERS\.Default \Software\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Policies\System. Lihat entry ini : DisableRegistryTools. Hapus.

Swambada

Salah satu virus baru yang ngetren di rental-rental di panam, pekanbaru adalah swambada. Virus ini membentuk folder baru JavaApp yang berisi file swambada.exe. Folder ini dalam format hidden. Kalau di cek di msconfig (Start --> Run ---> Ketik msconfig ), virus ini juga sudah menjadi Startup item. Coba cek di registry : HKEY_LOCAL_MACHINE >> SOFTWARE >> Microsoft >> Windows >> CurrentVersion >> cek keys "Run", "RunOnce" dan "RunOnceEX".

win32 anf

Akhir-akhir di kawasan Panam, Pekanbaru, Riau berjangkit win32.anf. Virus ini diketahui ketika membuka file-file doc. Pada saat Word dibuka, win32.anf menuliskan kata-kata win32.anf di halaman. Setelah halaman ditutup, dokumen berubah menjadi aplication (.exe), sementara dokumen asli dihidden. Kurang ajarnya, pilihan Folder Options juga dihilangkan sehingga satu-satunya cara untuk melihat documen asli dengan menggunakan command prompt dir/a:h. Kemudian menggunakan attrib -s -h c:*.doc /s untuk merestore doc asli. Saya gunakan symantec, pada saat awal symantec berhasil mengatasi sehingga kita dapat bekerja kembali, tetapi beberapa saat kemudian virus ini beraksi kembali dan celakanya symantec tidak mau mendetect. Memang symantecnya tidak diupdate. Akhirnya kuputuskan menggunakan NOD32, NOD32 berhasil mendetect tapi tidak berhasil mengclean hanya merekomendasikan untuk mendelete. Sayangnya komputer-komputer yang kena tidak online, jadi mau mengupdate gimana ya?

Free Host Indonesia

Servermerdeka masih merupakan satu-satunya penyedia layanan hosting gratis yang menyediakan hampir semaua feature yang dibutuhkan untuk website.